Viewtrader - Grow your social channel

Minggu, 19 April 2020

Minuman Kesehatan Jatlegk Dapat Menghangatkan Badan

    


Negara Indonesia sangat kaya akan rempah-rempah, dan sudah dikenal ribuan tahun yang lalu diseluruh dunia. Kali ini sonizen (sobat netizen) akan diperkenalkan mainuman dengan nama Jatlegk, sesuai namanya minuman Jatlegk berasal dari gabungan nama Jahe, Teh, Lemon, Gula merah dan Kunir. Fungsi dari minuman ini adalah untuk menghangatkan badan.

Oke langsung saja kita kumpulkan bahan-bahannya....

Bahan:
1 ruas Jahe,
1 sdt Teh tubruk,
1/2 lemon,
1 ruas kunir,
Gula merah jawa secukupnya.

Cara pembuatan:
1. Jahe dan kunis dikupas terlebih dahulu, setelah itu diiris kecil-kecil.
2. Siapkan panci yang diisi air sebanyak 600 ml,
3. Didihkan air dan setelah mendidih, masukkan masing-masing gula merah jawa, teh, jahe dan kunyit yang telah diiris kecil-kecil.
4. Didihkan campuran bahan tersebut sampai air tinggal 200 ml.
5. Setelah itu campurkan perasan lemon ke dalam ramuan tersebut.
6. Minuman ramuan siap diminum selagi hangat-hangat.

Ok, sonizen demikian cara pembuatan minuman sederhana untuk menghangatkan badan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar